PPDB 2016 Kota Surabaya Jalur Mitra Warga
Penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun 2016 Kota Surabaya sudah berlangsung sejak tanggal 20 Juni 2016. Ada empat jalur yang tersedia, salah satunya adalah jalur mitra warga atau jalur khusus, jalur yang diperuntukkan bagi warga sekitar sekolah yang kurang mampu secara ekonomi, jalur ini mendapat kuota 5% dari total keseluruhan siswa yang diterima, selain itu juga untuk siswa berkebutuhan khusus.
Tiga jalur lainnya selain jalur mitra warga adalah jalur prestasi baik akademik maupun nonakademik yang sudah berlangsung lebih dulu, proses seleksinya langsung ditangani oleh Dinas Pendidikan Kota Surabaya. Jalur berikutnya selain jalur mitra warga adalah jalur sekolah kawasan, jalur ini secara khusus menerapkan seleksi masuk melalui Tes Potensi Akademik (TPA) dikombinasikan dengan hasil ujian nasional. Jalur sekolah kawasan hanya berlaku pada sekolah yang ditunjuk oleh Dinas Pendidikan Kota Surabaya di masing-masing wilayah, pusat, timur, barat, utara, dan selatan. Jalur terakhir yaitu jalur reguler yang berlaku umum untuk seluruh sekolah di luar sekolah kawasan. Seleksinya berdasarkan pemeringkatan nilai ujian nasional.
Pelaksanaan PPDB Surabaya dari keempat jalur tersebut dilaksanakan secara bertahap. Masing-masing siswa berkesempatan mengikuti alur proses PPDB lebih dari satu jalur selama memenuhi persyaratan yang ditetapkan di masing-masing jalurnya. Gagal di jalur satu, bisa mengikuti jalur berikutnya. Untuk lebih lengkapnya, kunjungi ppdbsurabaya.net.
Proses PPDB Kota Surabaya yang dilakukan secara online sudah berlangsung lama, sejak tahun 2003 dengan nama PSB Online. Pertanyaannya adalah apakah proses PPDB online ini masih akan berlangsung serentak di bawah koordinasi Dinas Pendidikan Kota Surabaya di tahun-tahun mendatang? Mengingat peralihan pengelolaan SMA/SMK dari kota ke propinsi sesuai amanat undang-undang harus segera diterapkan. Waktu yang akan menjawab.
Post a Comment