Header Ads

Jaga Kampung Saat Mudik Lebaran

Jaga kampung, biasanya sudah menjadi rutinitas di sebagian kampung atau perumahan. Sepanjang hari atau tentatif di beberapa momen tertentu itu tergantung dari tingkat kebutuhan wilayah tersebut.

Jaga kampung saat mudik lebaran adalah bagian dari prosesi lebaran yang menuntut perhatian ekstra. Bila di saat hari biasa rutinitas jaga kampung sudah ada dan terkesan biasa, maka jaga ronda kampung saat lebaran statusnya lebih siaga dan waspada. Karena hampir seluruh penghuninya mudik ke luar kota.

Jadwal jaga yang lebih ketat dengan ekstra perhatian yang lebih menjadi titik penting perbedaan jaga/ronda kampung di hari-hari biasa yang penghuninya relatif lebih lengkap. Beberapa hal yang lebih di antaranya adalah patroli keliling dilakukan dengan frekuensi yang lebih sering. Untuk memastikan keamanan kampung dari kejadian yang tak diinginkan seperti tindak pencurian, air PAM yang masih menyala terbuang percuma, atau kompor yang ditinggal menyala.

Jaga/ronda kampung biasanya lebih aktif di kampung-kampung perkotaan atau perumahan-perumahan yang relatif jauh lebih sepi ditinggalkan penghuninya.

Selamat mudik. Salam lebaran.

1 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.