Header Ads

Buka Puasa Bersama

Salah satu kebiasaan umat muslim Indonesia saat bulan puasa tiba adalah buka puasa bersama. Selama bulan ramadhan, hampir bisa dipastikan bahwa rumah makan kebanjiran order di saat jam buka puasa.

Seperti halnya yang lain, buka puasa umumnya dibuat kumpul-kumpul mengakrabkan diri, seringkali menjadi momen temu alumni.

Sayangnya tak semua buka puasa terselenggara dengan baik dan benar, dalam arti tidak sampai mengorbankan shalat maghrib berjamaah. Terlebih jika sampai tidak sholat maghrib karena saking asyiknya kumpul ditambah lagi lokasi musholla rumah makannya tidak representatif.

Buka bersama yang baik itu ketika sebelum hingga menjelang buka puasa menyelenggarakan mengaji bersama, thaushiyyah, atau apapun saja, lalu shalat maghrib berjamaah, baru kemudian makan bersama, lalu bubar barisan pun bersama-sama sebelum shalat isya tiba agar bisa ikut jamaah isya dan tarawih di tempat masing-masingnya.

Semoga buka puasa kita semua berkah.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.